PENDISTRIBUSIAN IKLAN


Distribusi Iklan

Pendistribusian iklan online

Dalam memasarkan iklan online, anda dapat melakukannya dengan gratis atau berbayar. Setiap pilihan tentu ada keuntungan dan kerugiannya. Ada beberapa hal yang dapat anda lakukan untuk memasarkan iklan online secara gratis yaitu:

a) Mencari penyedia iklan online gratis. 

Caranya gunakan mesin pencari misalnya Google atau Yahoo kemudian masukan kata kunci “iklan gratis”. Contoh penyedia iklan gratis: olx.co.id, jualo.com 



b) Membuat konten yang berkualitas dan dicari banyak orang setelah itu lakukan: 
1) Submit artikel ke artikel direktori atau distributor konten Internet itu seperti jaring laba-laba semakin banyak konten yang tersedia untuk dibaca, berisi tentang produk dan me-review-nya, kemudian ditambahkan fungsi untuk berbagi dengan teman dan fasilitas untuk kembali ke website otomatis website anda akan mendapatkan lalu lintas yang tinggi dan mesin pencari akan memberitahukan bahwa website anda memilik kredibilitas untuk kata kunci terkait. Ada beberapa website distributor yang senang untuk menerbitkan konten di website mereka dengan biaya yang kecil atau bahkan gratis. Saat mencari distributor konten, pastikan bahwa mereka mencapai target pasar Anda tidak disabotase dengan iklan banner bebas dan sah. 
Indexing adalah seperti sistem pengarsipan. Artinya ketika seseorang mencari informasi menggunakan kata kunci tertentu. Google akan menjelajah setiap halaman website Anda, membaca semua konten dan indeks yang sesuai dengan kata kunci pada setiap halaman. kemudian Google akan mencari pada database-nya dan mencocokkan untuk konten yang paling relevan. Google unggul atas semua mesin pencari dalam kecepatan dan akurasi dari website pengindeksan. DMOZ adalah direktori open source yang menarik. Merupakan sebuah komunitas konten global yang dapat ditambahkan, diedit dan diperbarui oleh relawan secara teratur. Mengirimkan konten Anda ke direktori ini adalah langkah lain untuk mengoptimalkan website Anda untuk mesin pencari. 

Berikut adalah beberapa contoh dari distributor konten: 

2) Membuat akun di sosial media.

Proses promosi atau beriklan dapat anda lakukan melalui sosial media misalnya memanfaatkan fanpage pada akun facebook. Disini anda dapat mengarahkan pengunjung website anda untuk join/like pada fanpage facebook bisnis anda. Fanpage ini sangatlah berguna untuk menjalin hubungan dengan konsumen. Begitu pula jika anda memiliki sebuah produk baru atau sesuatu yang baru yang ingin anda tawarkan. Dengan adanya media jenis ini setiap kali anda memasang penawaran anda di fanpage, maka secara otomatis informasi tersebut akan muncul di post wall facebook konsumen anda. Lebih hebatnya, facebook merupakan salah satu media jejaring sosial yang akan memberikan efek viral marketing artinya temannya teman dari member fanpage anda ikut membaca “wall” anda. 

3) Menggunakan Social Bookmark

Social Bookmark adalah suatu teknologi web yang dapat Anda gunakan untuk menyimpan, mengatur dan berbagi bookmark dari web/blog. Anda dapat berbagi link favorit dengan sahabat, teman atau anggota keluarga. Dan semua orang dapat melihat bookmark berdasarkan kategori, tag atau mesin pencari. Ada banyak layanan social bookmark yang tersedia seperti socialmarker.com, onlywire.com. Layanan ini menawarkan untuk menyebarluaskan web/blog Anda di berbagai website social bookmark seperti digg.com, stumbleupon.com, reddit.com, faves.com, del.icio.us.com, propeller.com, Slashdot.org, connotea.org, blinklist.com dan masih banyak lagi yang lain. Ada tiga manfaat dari social bookmark yang dapat Anda peroleh, yaitu. (a) Dapat mendorong naiknya traffic web/blog Anda. (b) Dapat membantu website Anda agar dapat dijelajahi oleh Google. (c) Menyediakan link balik atau backlink menuju web/blog Anda. 

4) Buat channel(user) dan video tentang produk beserta reviewnya di website penyedia tempat video seperti Youtube. 

5) Bergabung atau berkomentar di forum-forum. 

Anda dapat beriklan atau promosi di forum-forum seperti kaskus. Atau forum-forum tertentu yang ada kaitannya dengan produk yang dijual atau forum dengan topik yang sesuai dengan hal yang ingin ditawarkan. 

7) Melakukan blogwalking sesuai artikel yang relevan Jika Anda adalah seorang blogger aktif atau memiliki blog korporat, pastikan konten selalu diperbarui secara teratur sehingga selalu menjadi sesuatu yang menarik bagi target pasar Anda, untuk meningkatkan peringkat dan trafik di blog, anda dapat memanfaatkan mesin pencari blog. Berikut adalah beberapa ide lain bagaimana caranya meningkatkan lalu lintas ke blog Anda: (a) Mengatur feed langsung di Yahoo atau Google sehingga website Anda dijelajahi secara teratur. (b) Tambahkan link ke blog Anda di signature email, pada saat anda melakukan pemasaran menggunakan surat elektronik dan materi pemasaran lainnya . 

(c) Tambahkan RSS feed (Rich Site Summary) agar orang dapat berlangganan informasi dari anda. RSS adalah link dengan baris subjek dan tanggal setiap entri blog. Orang-orang dapat menambahkan RSS feed ke website mereka sehingga setiap update ke blog Anda secara otomatis diperbarui di website mereka juga. Ini cara yang bagus untuk menghasilkan link balik ke blog Anda. (d) Menulis komentar di blog orang lain dan kemudian pastikan Anda menambahkan link kembali ke website Anda. 

Jika anda memilih untuk memasaran iklan secara berbayar, Carilah penyedia iklan yang yang berpengalaman dibidangnya, sesuaikan dengan anggaran dan target pemsaran anda, Beberapa penyedia iklan yang menawarkan jasanya di internet diantaranya adalah. 1) Ad Networks. Sebuah jaringan (network) iklan yang menghubungkan dan memediasi antara pemasang iklan dengan pemilik situs web. Jaringan iklan seperti ini biasanya menargetkan kampanye-kampanye yang tidak mempunyai target audience khusus, tetapi mengincar sebesar mungkin orang yang melihat iklan dengan biaya sekecil mungkin. Contoh: ValueClickMedia dan Tribal Fusion (http://www.valueclickmedia.com/ dan http://www.tribalfusion.com/

2) Rep Ad Agencies. Agen periklanan yang mewakili blog-blog serta situs web tertentu dan memediasi penjualan mereka untuk kampanye-kampanye besar yang dilakukan brand-brend besar ataupun agensi iklan besar. Contoh: Federated Media dan Tribal Fusion (http://www.federatedmedia.net/ dan http://www.tribalfusion.com/). 

3) RSS Advert. Iklan ini ditampilkan di dalam RSS Feed, yang bisa disesuaikan dengan konteks content RSS feed tersebut atau secara manual ditargetkan pada kebutuhan promosi tertentu. Contoh: http://www.brandrepublic.com/

4) Sponsorship. Merupakan bentuk bantuan dana atau dapat juga dalam bentuk produk/layanan sebagai ganti promosi terhadap suatu brand. Sponsorship online adalah strategi alternatif yang banyak digunakan dan dianggap lebih efektif daripada pemasangan iklan online berbentuk banner. 

5) Jaringan Iklan dan Bursa Iklan. Jaringan iklan adalah sekelompok website yang menyediakan tempat untuk iklan atau sebagai perantara yang dapat dibeli melalui penjualan tunggal. Jaringan iklan ini merupakan kumpulan website yang dimiliki oleh perusahaan/pemilik yang sama (misalnya AOL, CNN, Sports Illustrated semua dimiliki oleh AOL/Time Warner). Jaringan periklanan bertindak sebagai perantara antara pengiklan dan penyedia tempat iklan, dan memberikan solusi teknologi untuk keduanya. Jaringan iklan memberikan server iklan terpusat yang dapat melayani iklan kepada sejumlah website, menawarkan pelacakan dan pelaporan, serta penargetan. Jaringan periklanan biasanya mengkategorikan website berdasarkan channel, pengiklan membayar untuk beriklan di saluran tertentu, dan tidak setiap website. 

6) Bergabung dengan Group buying contohnya website LivingSocial dan Groupon yang saat ini telah menjadi sangat populer. 

7) Memanfaatkan pemasaran afiliasi. Pemasaran Afiliasi dapat menjadi cara yang bagus untuk membuat penjualan, karena sangat efektif, staf penjualan outsourcing membantu memasarkan dan menjual produk Anda untuk komisi kecil per penjualan. Berikut adalah beberapa contoh jaringan afiliasi untuk mempromosikan website Anda dan menghasilkan inbound link ke situs Anda : (a) www.freebielist.com (b) www.affiliate-program.amazon.com (c) www.offerforge.com (d) www.trafficsynergy.com (e) www.google.com/adsense

8) Menyewa space iklan banner berdasarkan demografis dan katagori contoh http://www.burstmedia.com dan perusahaan jasa broker banner http://www.realmedia.com. 




Sumber:
Nirmala, Endar. 2013. Pemasaran Online Kelas 10 Semester 2. P4TK BISPAR 



92 comments:

  1. Nama:Salsabila nurhayani

    Dari artikel diatas lebih membuat saya memahami tentang pendistribusian iklan online, lebih mengetahui dan dapat memperluas pengetahuan saya setelah membaca artikel diatas

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pertanyaan :
      Bagaimana cara agar blog yg kita miliki muncul berada di titik atas saat orang mengetik di mesin pencarian?

      Delete
    2. NAMA:MARSYA NABILA
      Dari artikel di atas yang saya pelajari saya dapat mengetahui lebih luas mengenai: -Pendistribusian iklan
      -mengetahui dan dapat membedakan iklan yang berbayar dan yang tidak berbayar
      - menghetahui cara membuat konten yang menarik dan mempunyai kualitas yang tinggi sehingga dapat menarik konsumen
      - Dan yang paling Penting dengan saya membaca artikel di atas saya mengetahui cara membina hubungan baik dengan konsumen dalam sebuah konten dan usaha yang kita miliki dengan adanya pendistribusian iklan tersebut.

      Delete
    3. NAMA:MARSYA NABILA

      PERTANYAAN:

      Banyak saya temui iklan yang berbayar maupun yang tidak berbayar di sosial media,tetapi jika sebuah perusahaan ingin mempromosikan produknya lewat iklan yang tidak berbayar atau yang berbayar apakah pihak iklan membuat surat kontrak kepada pihak perusahaan atau tidak? Jika iya berikan alasannya,apabila tidak berikan jawaban yang paling tepat dan benar?

      Delete
  2. Nama:Cindy Sahputri

    Setelah membaca pernyataan/penjelasan artikel diatas tentang pendistribusian iklan,dapat memberikan saya pemahaman yang belum saya ketahui sebelumnya tentang pemasaran online yang luas yaitu cukup banyaknya sarana sosial media yang bisa digunakan untuk pemasaran online bahkan bisa memakai iklan gratis

    ReplyDelete
  3. Pertanyaan:
    Apa kerugian jika menggunakan iklan gratis?

    ReplyDelete
  4. Nama:Rika Yu Prihartini

    Dari artikel yang saya baca di atas,saya lebih dapat memahami bagaimana cara pendistribusian iklan online yang bagaimana saya bisa mengetahui apa itu mencari penyedia online gratis,membuat akun sosial media,dan lebih mempertambah wawasan pengetahuan saya mengenai pendistribusian iklan online.

    ReplyDelete
  5. Pertanyaan:

    Apa manfaat dari pendistribusian iklan online?

    ReplyDelete
  6. Nama:Sindi lestari

    Artikel di atas sangat menguntungkan bagi saya, karena dapat memperluas pengetahuan saya dengan cara bagaimana memasarkan suatu produk melalui media sosial seperti Facebook,you tobe, blogger dan bagaimana cara kita menggunakannya dengan sebaik mungkin.

    ReplyDelete
  7. Pertanyaan:

    Bagaimana caranya membedakan iklan banner bebas dan sah?

    ReplyDelete
  8. Terima kasih atas penjelasannya, setelah saya membaca artikel di atas, artikel tersebut memberikan saya pemahaman bahwa ternyata banyak yang bisa dilakukan ketika ingin membuka usaha online dengan mendistribusikan iklan online secara gratis tanpa harus berbayar, tentunya ini akan menambah wawasan juga ketika nantinya saya akan membuka bisnis.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nama: IKA NURHALIZA
      Terima kasih atas penjelasannya, setelah saya membaca artikel di atas, artikel tersebut memberikan saya pemahaman bahwa ternyata banyak yang bisa dilakukan ketika ingin membuka usaha online dengan mendistribusikan iklan online secara gratis tanpa harus berbayar, tentunya ini akan menambah wawasan juga ketika nantinya saya akan membuka bisnis.

      Delete
    2. Nama: IKA NURHALIZA
      Pertanyaan:Apakah pendistribusian iklan secara grtis akan tetap efektif meskipun usaha sudah berjalan lama?

      Delete
    3. Pendistribusi iklan baik buat orang"yang ingin melakukan bisnis

      Delete
    4. Nama : Mutiara Barus
      Pertanyaan :
      Mengapa Rep ad agencies mewakili blog blog serta situs web tertentu. Jelaskan

      Delete
    5. Nama : Mutiara Barus
      Artikel yang sangat bagus dan menguntungkan bagi saya dan semua orang, karena dari artikel tersebut semua orang akan tau tentang pendistribusian iklan online dan mereka dapat memasarkan produk mereka secara online dengan mode gratis atau berbayar. Di artikel tersebut sudah menjelaskan untuk membuat akun sosial media, menggunakan social bookmark dan lain lain.

      Delete
  9. Nama:Cella Nazwa Fadia

    Komentar:Pendapat saya mengenai artikel diatas yaitu artikel tersebut sangat membantu sekali, saya dapat mengetahui serta memahami bagaimana cara yang tepat untuk mendistribusikan iklan secara online,saya jadi tahu cara yang benar dan tepat untuk memasarkan iklan online secara gratis tanpa harus berbayar,dengan membaca artikel tersebut dapat menambah ilmu serta wawasan saya tentang pendistribusian iklan.

    ReplyDelete
  10. Nama : Riska Ismayanti

    Menurut saya, artikel diatas sangat membantu sekali. Dan ternyata banyak cara untuk mengiklankan secara gratis tanpa harus menggunakan yang berbayar. Artikel ini menambah wawasan baru saya.

    ReplyDelete
  11. Nama:Cella Nazwa Fadia

    Pertanyaan: Dalam situasi covid 19 ini,apakah dengan menjalankan distribusi iklan online gratis ini dapat menguntungkan?

    ReplyDelete
  12. Pertanyaan :

    Tetapi, apakah bisa mencapai target jika kita memasarkn produk menggunakan iklan gratis ni?

    ReplyDelete
  13. Nama saya DEVY SAFITRI
    Dari artikel ini saya menjadi tau dan paham pentingnya penjualan online dengan adanya iklan yang di lakungn dengan online juga membuat suatu usaha menjadi berjalan terus menerus dan akan mendapatkan pemasukan lain dengan adanya distribusian iklan di artikel ini kita juga bisa mengetahui cara dan strategi memasang iklan tersebut. Saya mengucapkan terimakasih atas adanya iklan ini

    ReplyDelete
  14. Nama: selfi
    Menurut pendapa saya dengan membaca artikel diatas saya dapat memahami pendistribusian iklan online yang sebelumnya belum saya pahami.

    ReplyDelete
  15. Pertanyaan:
    bagaimana jika suatu usaha tersebut usaha tersebut memiliki ke untungkan lebih diiklan tersebut daripada penjualannya?

    ReplyDelete
  16. Nama: umi Kalsum
    Pendapat saya dri artikel tersebut sangat menguntungkan bagi saya dan saya pun suka dengan artikel tersebut dan membuat perusahan mkin lancar dan lakukan dengan online tersebut.

    ReplyDelete
  17. Pertanyaan:
    Apa yang dimaksud dengan bursa iklan?

    ReplyDelete
  18. Nama:Rizki nanda winata. p

    Artikel di atas membuat saya lebih memahami mendistribusikan iklan secara online dan tau cara membuat akun sosial media

    ReplyDelete
  19. Nama umi Kalsum
    Pertanyaan: apa yng dimasut dengan jaringan iklan dan bursan iklan?

    ReplyDelete
  20. Nama: Lily Afifah Nasution


    Dari artikel yang saya baca di atas, saya dapat mengetahui cara pendistribusian iklan online secara gratis tanpa harus berbayar, dan saya dapat mengetahui cara memasarkan suatu produk di sosial media. Setelah saya membaca artikel di atas saya menjadi dapat bertambah ilmu.

    ReplyDelete
  21. Pertanyaan:


    Dapatkah mengalami kerugian jika iklan tersebut tidak berjalan dengan bai

    ReplyDelete
  22. Pertanyaan:

    Dapatkah mengalami kerugian jika iklan tersebut tidak berjalan dengan baik?

    ReplyDelete
  23. pertanyaan :

    dengan memasangnya iklan gratis apa bisa di liat dengan orang laen?

    ReplyDelete
  24. Dari artikel yang sydah saya baca diatas,saya menjadi semakin memahami bagaimana cara pendistribusian iklan secara online,baik yang berbayar maupun tidak,artikel diatas sangat membantu saya dan orang lain juga,dan dengan membaca artikel diatas,wawasan saya menjadi bertambah mengenai pemasaran dan periklanan secara online

    ReplyDelete
  25. Pertanyaannya:
    Apa keuntungan dan kerugian dari dilakukannya periklanan secara online?baik yang berbayar maupun tidak?

    ReplyDelete
  26. Nama:Adinda Putri
    Terimakasih atas penjelasannya,setelah saya membaca artikel di atas artikel tersebut sangat baik untuk saya dan orang lain yang lebih mengetahui strategi iklan tersebut dan sangat banyak peluang ketika kita ingin melakukan iklan gratis tanpa harus berbayar,dengan adanya artikel ini kita bisa lebih mudah untuk mengetahui nya.

    ReplyDelete
  27. Nama: ADINDA PUTRI

    Pertanyaan:
    Bagaimana mencari tau bahwa website anda memiliki kredibilitas kata kunci yang terkait?

    ReplyDelete
  28. Nama: adinda sahfitri

    Menurut saya tentang artike hanya bisa saya sampaikan dengan sepemahan saya, yaitu artikel di atas dapat mengetahui dan membantu cara mendistribusikan iklan secara online dan secara gratis,baik membayar dan tanpa membayar juga, dengan membaca artikel di atas orang orang lain juga bisa mengetahui dan membaca artikel tersebut dan juga bertambah wawasan.

    ReplyDelete
  29. Adinda sahfitri

    Pertanyaan:bagaimana caranya agar website tidak sampai di sabotase

    ReplyDelete
    Replies
    1. Adinda sahfitri

      Pertanyaan: bagaimana caranya agar website tidak sampai di sabotase?

      Delete
  30. Nama: Indira Safitri
    Setelah saya membaca artikel di atas saya dapat lebih memahami tentang bagaimana pendistribusian iklan online,yang dapat kita gunakan secara gratis mau pun berbayar,hal ini dapat kita jadikan peluang yang sangat besar untuk mempromosikan produk yang akan kita jual.

    ReplyDelete
  31. Indira Safitri
    Pertanyaan:
    Bagaimana cara kerja iklan gratis yang sudah di sediakan,apakah dapat meningkatkan ketertarikan minat terhadap konsumen yang sudah di tujukan?

    ReplyDelete
  32. Menurut saya artikel diatas lebih membuat saya memahami tentang pendistribusian iklan secara online,dan saya juga dapat mengetahui strategi iklan dan artikel diatas juga bagus untuk saya dan yang lainnya.karena agar dapat lebih dalam mengetahui apa itu pendistribusian iklan secara online.

    ReplyDelete
  33. Nama:SITI FAHDILA

    Pertanyaan: apakah keuntungan iklan online dalam berbisnis online?

    ReplyDelete
  34. Yumelita Sinurat

    Setelah saya membaca artikel diatas tersebut, saya lebih memahami sdikit demi sdikit, sehingga saya fokus
    membaca artikel diatas,

    Saya memahami pendistribusian iklan online yg dapat kita gunakan di dalam media online misalnya melalui dari fb, WA, ig, dll. Dapat kita lakukan secara gratis mau pun berbayar. Hal ini dapat kita jadikan banyak peluang untuk memahami sbagaimana bekerja sbgai bisnis online secara gratis maupun berbayar.

    ReplyDelete
  35. Yumelita Sinurat

    Pertanyaan :
    Apa itu yg dimaksud Bursa iklan?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Saya riski tri winata
      Dari artikel diatas saya dapat mengetahui pendistribusian iklan online, mencari penyediaan iklan online gratis, membuat konten yg berkualitas dan artikel tersebut menambah pengetahuan saya

      Delete
    2. Saya riski tri winata, saya ingin bertanya apa yg dimaksud dgn iklan banner bebas dan sah

      Delete
  36. Nama :Yuliana Melandani
    Setelah saya membaca artiket ini, banyak sekali ilmu Yang saya ambil, Dan menambah wawasan saya, bukan hanya itu disini saya banyak mengetahui nama nama web Yang belum saya ketahui, dengan artikel ini saya mendapat ide lebih banyak untuk bisa memperluas bisnis saya bukan hanya melalu media seperti FB ataupun intgram saja tetapi dengan web site Yang telah disebutkan diartikel diatas tadi saya menjadi semangat untuk memperluas promisi produk saya melalu media sosial Yang telah disebutkan di atas

    ReplyDelete
  37. Nama yuliana melandani
    Pertanyaannya: Apakah iklan gratis aman untuk digunakan untuk para pemula, Dan adakah kendalanya

    ReplyDelete
  38. Postingan yang cukup bagus dan sangat bermanfaat. Karena dapat membantu saya dan orang" yang membaca nya lebih memahi lagi mengenai Pendistribusian Iklan secara online, baik itu berbayar maupun gratis(free).
    Hal itu dapat membantu para marketing untuk dapat mempromosikan produk yang di jual dengan lebih jauh dan lebih banyak mencakup calon pelanggan yang berada di dunia maya

    ReplyDelete
  39. Saya ingin bertanya. Yang manakah lebih efektif dipakai untuk mendapatkan calon pelanggan yang lebih banyak dalam proses promosi menggunakan iklan? Iklan secara gratis atau Iklan berbayar?

    ReplyDelete
  40. Dinda Salsabil Nafisah
    Menurut saya artikel diatas sangatlah bermanfaat bagi saya karena dapat mendapat ilmu saya mengenai pendistribusian iklan secara online dan gratis,saya juga dapat mengetahui cara membuat akun sosial media dan masih banyak lagi yang saya dapat ketahui dari artikel diatas

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pertanyaan:
      Apakah efektif jika menggunakan iklan secara gratis untuk mencapai target penjualan yang tinggi?

      Delete
  41. Nadia Imaniar
    Menurut pendapat saya artikelnya sangat berguna dan bermanfaat buat saya karena dapat membantu saya untuk membuat sebuah iklan dengan belajar dari artikel diatas.

    ReplyDelete
  42. WIDYA YUSDIANTI

    Artikel di atas sangat bagus dan bermanfaat bagi saya dan orang² dan saya di sini jugak dapat ilmu bagaimna mendistribusikan iklan, atau produk dan usaha yang akan saya lakukam nantinya. Dan saya jugak dapat memgetahui cara membuat akun sosial media. Dari artikel di atas saya banyak tahu website yang belum saya kenalin setelah saya baca dan saya pahammi wawasan saya jd bertambah, dan saya jd lebih paham bekerja/membuka bisnis online secara geratis.

    ReplyDelete
  43. PERTANYAAN: Saya ingin membuka bisnis online secara gratis namun bagaimana cara saya untuk mendapatkan konsumen dengan waktu yg singkat??

    ReplyDelete
  44. Nadia Imaniar
    Pertanyaan:
    Kalau misalnya kita membuat sebuah iklan dengan cara prabayar maupun dengan cara gratis. Bagaimana cara kita mencairkan uang atau keuntungan yang didapat dari iklan tersebut??

    ReplyDelete
  45. Nama:Mitha Adelina Sari Lubis

    Dari artikel di atas saya dapat mengambil pelajaran dan memahami tentang pendistribusian iklan yang berbayar ataupun geratis.
    Dengan membaca artikel ini para wirausaha dapat mempromosikan dengan mudah produk yang mereka jual,dan bisa memasang iklan di beberapa website

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pertanyaan
      Lebih cepat yang mana proses iklan berbayar atau yang geratis, dan yang mana yang lebih cepat menarik pelanggan?

      Delete
    2. Nama : Putri Aprilia Rangkuti

      Artikelnya sangat mudah dipahami dan penjelasannya sangat detail sekali tentang pendistribusian iklan. Saya jadi lebih mengerti dan ini sangat membantu saya mengenal lebih luas tentang pendistribusian iklan online.

      Pertanyaan:
      Sebutkan 3 manfaat dari social bookmark yang dapat Anda peroleh?

      Delete
    3. Nama:Dinda kartika putri
      jawaban dari pertanyaan Putri Aprilia:
      •menaikkan traffic atau jumlah
      pengunjung situs
      •mendapatkan backlink gratis
      •artikel postingan akan cepat
      terindeks oleh mesin pencari

      Delete
  46. M.Fachrowi Hafiz

    Artikel ini tentu sangat membantu dan bermanfaat bagi saya,dan untuk orang-orang yang ingin melakukan penjualan online dan promosi pemasaran. Dapat kita pelajari ilmu-ilmu tentang promosi online dan cara-cara membuat promosi nya,dari yang gratis hingga berbayar semua ada disini.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pertanyaan:
      Apakah blogger atau website yang sudah lama tidak aktif masih dipasang iklan berbayar/PPC?

      Delete
    2. Bisa,dengan syarat website tersebut kembali online, dan mengikuti secara tepat cara memakai iklan berbayar/PPC tersebut

      Delete
  47. Nama: FARAH NABILLA RAHMA

    Setelah saya membaca artikel di atas saya dapat lebih memahami tentang bagaimana pendistribusian iklan online,yang dapat kita gunakan secara gratis mau pun berbayar,dengan membaca artikel tersebut dapat menambah ilmu serta wawasan saya tentang pendistribusian iklan.


    Pertanyaan:
    Apakah perbedaan iklan gratis dengan iklan berbayar?

    Reply

    ReplyDelete
  48. Artikel tentang pendistribusian iklan online tersebut bagus dan sangat beguna bagi seseorang yang ingin memulai usaha bisnis secara online karena di artikel tersebut di tunjukan bagaimana cara membuat konten yang berkualitas dan di cari banyak orang sehingga seseorang bisa membuat iklan yang baik dan tidak patah semangat untuk mengembangkan usaha online nya.Di artikel tersebut juga di tunjukan cara membuat chanel yutube untuk memperkenalkan produk yg ingin di jual supaya calon konsumen bisa melihat langsung dan lebih tertarik.Bagi pelajar juga tidak usah takut untuk membuat iklan online karena bisa membuat iklan secara gratis dengan cara mencari iklan gratis di google atau yahoo.com.

    Pertanyaan:
    Mengapa iklan online lebih efektif dari pada offline?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pertanyaan yang sangat bagus.
      Menurut saya,karena ikan online mencakup lebih banyak orang dan memiliki sifat yang lebih luas dibanding offline,,dan karena iklan online dapat dilihat oleh seluruh dunia

      Delete
  49. Artikelnya sangat bagus dan dapat dipahami, apa lagi bagi orang yang pemula saat mempelajari/memulai pendistribusian iklan secara online sangat lh bermanfaat baginya. Dan untuk siswa/siswi yg ingin memulai dengan pendistribusian iklan secara online sangat cocok mempelajari artikel ini karena sangat membantu saat pertama ingin memulainya. Apa lagi dizaman sekarang teknologi sudah semakin canggih semuanya serba online jadi sangat menguntungkan melakukan/memulai dengan online.

    *Pertanyaan nya:
    Kerugian seperti apakah yang ada di pendistribusian iklan online?

    ReplyDelete
  50. Artikelnya sangat bagus dan dapat dipahami, apa lagi bagi orang yang pemula saat mempelajari/memulai pendistribusian iklan secara online sangat lh bermanfaat baginya. Dan untuk siswa/siswi yg ingin memulai dengan pendistribusian iklan secara online sangat cocok mempelajari artikel ini karena sangat membantu saat pertama ingin memulainya. Apa lagi dizaman sekarang teknologi sudah semakin canggih semuanya serba online jadi sangat menguntungkan melakukan/memulai dengan online.

    *Pertanyaan nya:
    Kerugian seperti apakah yang ada di pendistribusian iklan online?

    ReplyDelete
  51. nama:afrina laila
    kls: XII BDP
    komentar:artikelnya sangat bagus mudah di menegrti banyak org
    pertanyaan :mengapa hal hal tersebut arus ada pada iklan online

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pertanyaan yang bagus.
      Saya putri limbong akan menjawabnya,agar lebih efisien

      Delete
  52. Nama : Salsabila Nurhayani
    Jawaban: dari putri aprilia
    •Manfaat dari social bookmark yg dapat diperoleh yaitu
    1. Dapat mendorong naiknya traffic web/blog anda
    2. Dapat membantu website anda agar dapat dijelajahi oleh goggle
    3. Menyediakan link balik atau backlink menuju web/blog anda

    ReplyDelete
  53. Nama:Novyalita

    Komentar: isi dri artikel cukup padat, bnyk informasi dasar yg di dapatkan saat membacanya, artikel sangat membantu untuk org yg sedang ingin membuat web ataupun mengetahui dasar" Serta contohnya

    Pertanyaan:apakah semua org dapat melakukan pendistribusian secara online?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Jawaban dari pertanyaan novyalita : Ya semua orang dapat melakukan pendistribusian online dari platform media sosial,situs website, penyedia jasa iklan berbayar dan lain-lain.

      Delete
  54. Nama:Dwi septi amanda

    Komentar:
    Artikel diatas sangat bagus dan mudah dipahami, artikel diatas sangat cocok untuk orang yang baru memulai bisnis karena dari artikel itu kita jadi lebih tau memasarkan online secara gratis menggunakan apa, cara membuat konten yang berkualias agar konten kita banyak dilihat orang,membuat akun sosial media, dll.jadi dengan adanya artikel itu bisa membantu kita lebih mudah untuk berbisnis.

    ReplyDelete
  55. Nama: Dwi Septi Amanda
    Pertanyaan:Apa keuntungan yang kita dapat dari pendistribusian iklan secara online?

    ReplyDelete
  56. Nama:Deby Natalia
    Pertanyaan:
    Jelaskan apa yang dimaksud dengan jaringan iklan dan bursa iklan

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nama:Nanda Dwi Jayanti
      Jawaban dari pertanyaan Deby Natalia:Jaringan Iklan dan Bursa Iklan. Jaringan iklan adalah sekelompok website yang menyediakan tempat untuk iklan atau sebagai perantara yang dapat dibeli melalui penjualan tunggal. Jaringan iklan ini merupakan kumpulan website yang dimiliki oleh perusahaan/pemilik yang sama (misalnya AOL, CNN, Sports Illustrated semua dimiliki oleh AOL/Time Warner). Jaringan periklanan bertindak sebagai perantara antara pengiklan dan penyedia tempat iklan, dan memberikan solusi teknologi untuk keduanya.

      Delete
  57. Nama:Nanda Dwi Jayanti

    Komentar:artikelnya sangat bagus dan mudah dipahami bagi yang baru mengerti tentang pendistribusian iklan online.

    ReplyDelete
  58. Mutia rahma yeni,Jawaban dari pertanyaan (Debi Natalia):
    Jaringan Iklan dan Bursa Iklan. Jaringan iklan adalah sekelompok website yang menyediakan tempat untuk iklan atau sebagai perantara yang dapat dibeli melalui penjualan tunggal. Jaringan iklan ini merupakan kumpulan website yang dimiliki oleh perusahaan/pemilik yang sama (misalnya AOL, CNN, Sports Illustrated semua dimiliki oleh AOL/Time Warner).

    ReplyDelete
  59. Nama saya puja yolanda
    Komentar: menurut saya pendistribusian iklan sangat baik bagi wirausaha yg menciptakan suatu produk.. bagi saya artikel itu sangatlah bermanfaat untuk orng yg ingin memulai bisnis wirausaha melalui iklan online seeprri berjualan hp dan lainnya.
    Pendistribusian ini ada cara' tersendiri yg sangat dimengerti dan dan sangat dipahami oleh pembaca saat membacanya.

    ReplyDelete
  60. Pertanyaan: mengapa kita harus menggunakan social bookmark untuk memasarkan iklan online?

    ReplyDelete
  61. Nama:Mitha Adelina Sari Lubis
    Jawaban dari pertanyaan Debi Natalia:Jaringan Iklan dan Bursa Iklan. Jaringan iklan adalah sekelompok website yang menyediakan tempat untuk iklan atau sebagai perantara yang dapat dibeli melalui penjualan tunggal. Jaringan iklan ini merupakan kumpulan website yang dimiliki oleh perusahaan/pemilik yang sama (misalnya AOL, CNN, Sports Illustrated semua dimiliki oleh AOL/Time Warner).

    ReplyDelete
  62. Siti nafilla
    Xl bdp 1

    Dari artikel tersebuy yang saya pelajari saya dapat mengetahui lebih luas mengenai: -Pendistribusian iklan
    -mengetahui dan dapat membedakan iklan yang berbayar dan yang tidak berbayar
    - menghetahui cara membuat konten yang menarik dan mempunyai kualitas yang tinggi sehingga dapat menarik konsumen.

    - Dan yang paling Penting dengan saya membaca artikel di atas saya mengetahui cara membina hubungan baik dengan konsumen dalam sebuah konten dan usaha yang kita miliki dengan adanya pendistribusian iklan tersebut.

    ReplyDelete
  63. SALSA TRI NURJANA
    XI BDP 1

    DARI ARTIKEL TERSEBUT SAYA MENGETAHUI TENTANG PENDISTRIBUSUAAN IKLAN YAITU:
    - AKAN MENINGKATKAN PROMOSI BISNIS.
    - BEBERAPA PERUSAHAAN MELAKUKAN PENDISTRIBUSIAN IKLAN SECARA BERSAMA .

    ReplyDelete
  64. DIRA AMANDA HARAHAP
    XI BDP 1

    Artikel tentang pendistribusian iklan online tersebut bagus dan sangat beguna bagi seseorang yang ingin memulai usaha bisnis secara online, setelah saya membaca artikel di atas saya dapat lebih memahami tentang bagaimana pendistribusian iklan online sangat membantu dan bermanfaat bagi saya

    ReplyDelete
  65. Kanaya Bunga Jasmine Simatupang
    XI BDP 1
    Dari artikel tersebut saya jadi paham tentang pendistribusian iklan online yg sangat berguna bagi orang yg ingin memulai usaha bisnis secara online.

    ReplyDelete
  66. Dian shafinas
    X BDP 1
    Artikel tersebut saya dapat memahami bagaimana pendistribusian iklan online yg baik dan hal-hal yg harus dilakukan dalam pendistribusian iklan.

    ReplyDelete
  67. AYU WULANDARI
    XI BDP 1

    mendistribusikan iklan online, dalam sebuah website terdapat alat untuk menempatkan iklan secara efektif.Mendistribusikan iklan online pada website secara efektif akan meningkatkan promosi bisnis anda.

    ReplyDelete
  68. Putri Ramadhani
    XI BDP 1
    Dengan melakukan iklan online para konsumen yang berada diluar daerah akan mengetahui tentang produk yg kita hasilkan dan mereka akan membeli produk kita

    ReplyDelete
  69. Nama: Fitra Maisya Putri
    XI BDP 1
    Dari artikel tersebut saya jadi paham tentang pendistribusian iklan online yang sangat berguna bagi orang yang ingin memulai bisnis secara online.

    Pertanyaan:
    Yang lebih efektif dipakai untuk mendapatkan calon pelanggan yang lebih banyak dalam proses promosi menggunakan iklan? Iklan secara gratis atau Iklan berbayar?

    Apakah bisa mengalami kerugian jika iklan tersebut tidak berjalan dengan baik?

    ReplyDelete
  70. Putri khairani lubis
    XI BDP-1
    Dari pembahasan artikel diatas banyak org termasuk saya jadi lebih mudah untuk memahami tentang pendistribusian iklan online memang penting bagi yg memulai bisnis online

    ReplyDelete

give comment ya

Powered by Blogger.