Manfaat Bisnis Online

MANFAAT DAN KEUNTUNGAN 

BISNIS ONLINE


Bagi Penjual:

1). Manfaat Penjualan daring

§  Melakukan perubahan dengan cepat.

Kita dapat langsung memperbaiki atau mengubah baik grafis maupun kata-kata ketika terjadi kesalahan pemasangan iklan atau segala kegiatan pemasaran yang tidak bekerja dengan baik, dan melakukan itu semua dengan cepat dan tanpa ada masalah.

§  Menentukan sasaran demografis tertentu.

Penjualan daring memungkinkan untuk menargetkan demografis tertentu seperti halnya jenis kelamin, usia, dan lokasi. Kita bahkan dapat menargetkan tingkat pendapatan tertentu, tingkat pendidikan dan pekerjaan.

§  Banyak media pilihan.

Begitu banyak media pilihan ketika memutuskan untuk melakukan penjualan daring, dapat menggunakan suara, video, blogging,  media sosial dan newsletter yang sedang berlangsung.

§  Penghubung yang efektif antara pemasar dengan konsumen.

Dalam hal ini ada dua pihak yang diuntungkan, yaitu pihak konsumen dan pihak pemasar (baik penjual produk maupun produsennya langsung). Keuntungan dari pihak konsumen adalah kemudahan dalam memperoleh informasi mengenai produk yang mereka cari. Hanya dengan mengetikkan kata kunci tertentu di kolom mesin pencari di internet yang berkaitan dengan produk yang dicari, maka mereka akan disajikan banyak informasi, baik mengenai product knowledge-nya maupun tentang cara mendapatkan produk tersebut, baik dari produsen langsung maupun melalui penjualnya, seperti pemasok, grosir, toko dan sebagainya. Keuntungan dari pihak pemasar mereka dengan mudah didatangi oleh orang-orang yang memang sedang mencari dan membutuhkan produknya.

§  Kemampuan Konversi Instan.

Konversi instan merupakan kemampuan untuk mengubah pelanggan

secara cepat. Ketika kita memasarkan online, kita tidak hanya menjaring informasi pelanggan potensial, tetapi kita dapat mengambil penjualan seketika dengan melakukan beberapa klik mouse.

 

2). Keuntungan Penjualan daring

§  Organisasi lebih mudah dan sederhana.

Kita tidak perlu memajang barang secara fisik, cukup menyediakan katalog atau daftar barang serta deskripsi singkat mengenai masingmasing barang tersebut. Kita juga tidak perlu memiliki banyak karyawan penjual, kita hanya perlu karyawan yang menangai pemesanan secara online dan karyawan yang menangani pengiriman barang.  

§  Kemudahan mengelola barang.

JIka kita menjual barang secara online dengan menggunakan website

sendiri, sistem manajemen website menyediakan sistem pengelolaan

barang dan pergudangan. Kita dapat dengan mudah melihat stok barang. Kita juga dapat menjual barang berdasarkan pesanan. Hal ini

akan mempermudah kita mengelola barang dagangan.

§  Pelayanan lebih fokus.

Kita tidak perlu khawatir bahwa banyak pelanggan yang tidak terlayani. Sistem komputer akan menampung semua pesanan. Kita hanya perlu melayani pelanggan yang akan melakukan pembelian.

§  Riset pasar lebih mudah.

Berjualan melalui website membantu kita melakukan riset pasar mengenai produk-produk yang banyak diminati misalnya dengan melihat kata kunci yang mereka cari di-website Anda. Hal ini akan membantu Anda merencanakan strategi yang tepat untuk meningkatkan penjualan.

§  Biaya pemasaran murah.

Biaya pemasaran di internet relatif sangat murah. Pemasaran dapat dilakukan dengan memajang produk di website sendiri atau di website pihak lain melalui agen penjualan daring. Kita bahkan dapat

memanfaatkan website atau blog secara gratis di website-website tertentu.

§  Kemudahan memilih target pasar.

Kita dapat memawarkan produk kepada komunitas tertentu melalui forum atau media sosial. Kita juga dapat memasang iklan secara gratis

atau berbayar dengan kata kunci tertentu. Hal ini membantu kita memilih target pasar yang potensial.

§  Tidak terbatas ruang dan waktu.

     Internet tersedia untuk diakses setiap saat. Pelanggan dapat mengunjungi website tempat kita memasarkan produk Anda kapanpun dan dimanapun selama mereka mendapatkan akses internet.


Bagi Pembeli:

Di masa Pandemi Covid 19 ini, Bisnis online mengalami peningkatan yang sangat singnifikan. Pembeli sangat merasakan manfaat dan keuntungan dari bisnis online ini. Adapun manfaat dan keuntugngan bisnis online adalah sebagai berikut:
  • Banyaknya pilihan produk
          Dengan adanya bisnis online, pembeli mempunyai banyak alternatif dalam memilih produk. Mereka cukup memasukkan nama produk yang akan mereka cari ke mesin pencari. Maka mesin pencari akan memunculkan produk-produk terkait yang ingin dibeli oleh pembeli. Produk-produk tersebut dijual oleh berbagai penjual dengan berbagai tingkat harga dan jenis. 
  • Harga yang relatif lebih murah
          Harga yang dijual di bisnis online relatif lebih murah dibandingkan harus berbelanja ke toko secara langsung. Sebagai contoh: Bapak Al-Fatih ingin yang berada di Medan ingin membeli Jaket Kulit Khas Garut. Jika Bapak Al-Fatih ingin membeli secara langsung, maka biaya yang akan dikorbankan Bapak Al-Fatih sangat besar. Bapak Al-Fatih harus mengeluarkan biaya transport yang tidak sedikit. Namun, jika Bapak Al-Fatih menggunakan bisnis online, maka biaya yang dikorbankan oleh Bapak Al-Fatih hanya Harga Jaket Kulit dan Ongkos Kirim.

9 comments:

  1. Selain banyaknya pilihan barang dan harga murah bisnis online juga menghemat waktu dan tenaga

    ReplyDelete
  2. Dengan modal cenderung lebih sedikit dan tidak membuang byk waktu. Dengan begitu bagi seorang siswa/pelajar cocok untuk mencari uang tambahan dri berbisnis online.

    ReplyDelete
  3. NADILASYAH PUTRI

    Bisnis online sangat bermanfaat bagi pelanggan,karna bisa menghemat waktu. dan kadang harga cenderung lebih murah (dapat diskon).

    ReplyDelete
  4. Dengan adanya bisnis online,dapat memudahkan masyarakat untuk berbelanja, dan dapat menghemat waktu dan tenang.

    ReplyDelete
  5. Salam sejahtera bagi kita semua,,, saya ingin sedikit berkomentar atas artikel yang telah saya baca dan pahami pada artikel di atas mengenai " manfaat Bisnis online" , dalam melakukan sesuatu hal kita tentunya harus mengetahui apa dampak yang akan kita peroleh dari sesuatu hal yg akan kita lakukan baik dampak positif maupun negatif,, seperti halnya yg dijelaskan pada artikel di atas dimana dalam menjalankan bisnis online ada berbagai manfaat yang dapat kita peroleh sebagai penjual ataupun pembeli maka ,, hal ini akan membantu dalam hal tolak ukur kita apabila kita ingin membuka usaha bisnis online ataupun apabila kita ingin berbelanja online. Sekian dari saya , apabila ada kesalahan kata sya ucapkan terima kasih. Dalam segi penulisan artikel ini sudah cukup baik dan pemilihan kata yg mudah dimengerti dan pahami :)

    ReplyDelete
  6. 1. Biaya Pemasaran Yang Dikeluarkan Lebih Murah
    2.Bisa Menjangkau Pembeli Yang Jauh Lebih Luas
    3. Mudah Dalam Memilih Target Pasar
    4. Tidak Memerlukan Banyak Pekerja
    5. Mudah Dalam Mengelolah Barang

    ReplyDelete
  7. Tidak Terbatas Ruang dan Waktu.
    Biaya Pemasaran Lebih Murah.
    Kemudahan Memilih Target Pasar.
    Organisasi Lebih Mudah dan Sederhana.
    Kemudahan Mengelola Barang.
    Pelayanan Lebih Fokus.
    Riset Pasar Lebih Mudah.
    Membangun Hubungan Yang Lebih Efektif.

    ReplyDelete
  8. Nama: sherina putri Sham
    Kls:XI bdp2

    Dengan adanya bisnis online , masyarakat lebih mudah berbelanja secara online ,bukan cuman si pedagang saja yang pendapat keuntungan ,tetapi konsumen yg membeli dagangan secara online juga mendapat ke untungan .contoh -contoh keuntungan yg di dapatkan oleh konsumen.
    -kalau mau memesan barang secara online ,sambil masak pun bisa memesan nya .dan cara memesannya pun tidak perlu terburu"

    -harga terjangkau
    -dan tidak perlu keluar rumah panas"san lagi .

    ReplyDelete
  9. Saya Maissy Angelina Zebua menanggapi bahwasanya manfaat yg di dpt penjual dlm bisnis online yaitu:-Memudahkan penyebaran produk atau jasa yg di jual kpd konsumen
    -Bnyk pilihan media yg bisa di lakukan pembisnis online dlm pemasarannya
    dan ada jg keuntungan dlm bisnis online ini yaitu:-Mempersingkat waktu kerja
    -Meningkat penjualan dan pendapatan
    akan tetapi resiko yg ditanggung penjual sangatlah besar .

    ReplyDelete

give comment ya

Powered by Blogger.